Journal article
ANALISIS KUALITAS LAYANAN VIDEO CONFERENCE PADA JARINGAN WLAN 802.11g MENGGUNAKAN OPNET MODELER
Yansen Andrianto Ngurah Indra ER NI MADE ARY ESTA DEWI WIRASTUTI
Volume : 2 Nomor : 3 Published : 2015, September
Jurnal Ilmiah Spektrum
Abstrak
Perkembangan jaringan Wireless Local Area Network (WLAN) adalah dengan ditetapkannya standar yang dikeluarkan oleh Institute of Electrical and Electronics Engineers (IEEE) yaitu WLAN IEEE 802.11g. Penelitian ini untuk menentukan kualitas layanan (Quality of Service) video conference pada jaringan WLAN 802.11g, sehingga dapat menjadi masukan untuk perancangan video conference. Berdasarkan hasil simulasi dapat disimpulkan pada perhitungan teoritis throughput maksimum WLAN 802.11g pada data rate 54 Mbps adalah 20,78 Mbps, bertambahnya jumlah client dan peningkatan frame rate berpengaruh terhadap peningkatan nilai bitrate dan packet loss. Kata Kunci : Wireless network, Video conference, OPNET, QoS.